Akhiri Tahun 2023 dan Awali Tahun 2024 Dengan Istighosah Doa Bersama WBP Rutan Blora

    Akhiri Tahun 2023 dan Awali Tahun 2024 Dengan Istighosah Doa Bersama WBP Rutan Blora

    BLORA - Menyongsong Tahun Baru 2024 dengan penuh kekhusyukan, warga binaan dan pejabat struktural Rutan Kelas IIB Blora menggelar pembacaan Surat Yasin, Selawat, dan Zikir, serta doa bersama di Masjid At-Taubah Rutan Blora pada Minggu, (31/12/2023) dari pukul 19.30 - 20.30 WIB.

    Momen istimewa ini dihadiri oleh Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Blora bersama jajaran pejabat struktural, dengan partisipasi antusias dari santri At-Taubah (warga binaan Rutan Blora). Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Karutan Blora, diikuti oleh pembacaan Surat Yasin, tahlil, dan zikir. Kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama diiringi dengan makan bersama untuk memperkuat kebersamaan.

    Suasana malam itu dipenuhi dengan ketenangan dan kekhusyukan, seiring dengan doa-doa yang dipanjatkan bersama oleh warga binaan, pejabat struktural, dan santri masjid. Karutan Blora, Budi Hardiono, menyampaikan pesan mendalam untuk meningkatkan kualitas keimanan kepada Allah SAW menjelang Tahun Baru.

    "Dalam menyambut Tahun Baru 2024, mari kita evaluasi perjalanan hidup kita sebelumnya, dan manfaatkan momen ini untuk merenung, berintrospeksi, serta membulatkan tekad. Mari tingkatkan kinerja kita dan hindari segala bentuk pelanggaran yang bisa merugikan diri sendiri, keluarga, maupun orang lain. Mari lakukan perbuatan positif dengan penuh konsekuensi, tulus, dan ikhlas, " ujar Budi dengan semangat.

    Kebersamaan yang tercipta di malam tersebut menjadi cermin dari potensi kebaikan dan perubahan positif di tengah rutinitas kehidupan di dalam rutan. Semangat untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan berkontribusi positif bagi masyarakat tercermin dari setiap doa yang diucapkan, menciptakan nuansa hangat dan penuh harapan menjelang Tahun Baru.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng rutanblora
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Terus Berbenah, Rutan Blora Lakukan Perawatan...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Blora Perkuat Pengamanan di Malam...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags